Kamis, 07 Mei 2015

Fasilitas Kampus Tak Terawat : Mahasiswa Angkat Bicara


Mobil Bantuan UKM/UKMK &  Koperasi Mahasiswa yang suda Tidak terwat
LINTAS IAIN - Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon perguruan tinggi yang menyediakan fasilitas yang begitu lengkap. Mulai dari Area Parkir yang luas, Mobil UKM  & Koperasi Milik Mahasiswa, Perpustakaan, Proyector di setiap ruangan , Kelas Ber-AC, Area Hospot/Signal Wiffe serta kebutuhan yang menunjang akademisnya. namun sayang, berdasrkan pantauan kami, di beberapa lokasi tersebut terdapat beberapa fasilitas tidak berfungsi dengan baik bahkan tidak dapat difungsikan sama sekali.

Di beberapa ruang kuliah Hampir semua  proyektor,
Ac dalam ruang kelas tidak berfungsi dengan baik. hal tersebut  kami temukan  di ketiga fakultas, yakni fakultas  Tarbiyah dan Ilmu Keguruan  Fakultas Ushuluddin & Dakwah serta fakultas Syariah & Ekonomi Islam . ketidak stabilan fasilitas penunjang akademis ini bahkan pada hal-hal kecil, seperti colokan misalnya yang biasanya digunakan untuk charging Laptop Mahasiswa rusak dan tidak dapat digunakan sama sekali.

Fasilitas Mobil bantuan kementerian koperasi dan UKM untuk koperasi mahasiswa IAIN Ambon,  terparkir di parkiran depan kantor Fakultas Syariah & Ekonomi islam degan kondisi sangat meprihantinkan. kondisi mobil suda tidak dapat di fungsikan lagi padahal kebutuhan mahsiswa sangatlah banyak. lain hal dengan signal Wiffe yang menjadi buah bibir tiap saat di kalangan mahasiswa. Kadang menjangkau signal  namun tidak lama signala wiffe tersebut hilang begitu saja  alias tidak stabil.

Saat diwawancarai menegenai hal ini, beberapa mahasiswa  mengaku mengeluh  dengan banyaknya fasilitas yang rusak  dan tak kunjung diperbaiki. Salah Satu Mahasiswa Fakultas Syariah Dan Ekonomi Islam ,Ilham Rahayaan. menurutnya  fasilitas fasilitas ini adalah sepenuhnya milik mahasiswa yang kemudian dirawat oleh pengelolah kampus yang sebagian anggaran perawatan ini adalah bersumber dari setoran uang semester. tujuan fasilitas-fasilitas ini adalah untuk penunjang nilai akademis.

" setiap semester kan kita menyetor, saya rasa setoran setiap semester itu juga semestinya dipergunakan untuk perwatan fasilitas. karena fasilitas-fasilitas itu adalah bagian yang tidak bisa dipisahkan dari nilai akademis yang ada" Tutur Ilham.

Senada dengan Ami Rilla Tuasikal Mahasiswa Fakultas USWAH, menekan pada proyektor dan AC ruangan yang kadang tidak dapat difungsikan. " Sangat menjengkelkan ketika mempresentasikan tugas yang mesti menggunakan slideshow kemudian tidak jadi hanya karena gangguan pada proyektor. padahal kami telah berharap proyektor-proyektor ini sangat membantu dan memudahkan kita mahasiswa" tutur Ami.

berbeda dengan  salah satu mahasiswa Tarbiyah yang namanya enggan dikorankan mengatakan " Fakultas Kami Jauh, Rektorat Kami Jauh Kalau Mobil Kampus Siap antar jemput mahasiswa uang semester naik pun saya mendukung. karena puas dengan pelayanan . kalau seperti imi mahasiswa seakan disiksa harus menanjak sebelum kuliah, sampai di kelas keringat cape, dan konstrasu hilang" Tutup Dia.
Proyektor di salah satu fakultas yang tak berfungsi

0 komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan jejak kata mu Sobat Lintas,
salam ...